Latihan Soal Evolusi

UN 2011
1.      Hardy dan Weinberg mengatakan kesetimbangan gen dan genotip dari generasi ke generasi selalu tetap. Hal tersebut berlaku apabila ….

A.    emigran sama besar denga imigran pada gen yang tidak sama

B.     perkawinan antar individu terjadi secara acak

C.     terjadi peristiwa mutasi pada beberapa individu

D.    viabilitas dan fertilitas AA, Aaa maupun aa tidak sama

E.     populasi dalam komunitas jumlahnya tidak terlalu banyak


2.      Di bawah ini contoh-contoh tentang analogi dan homologi sebagai bukti terjadinya evolusi:

1)      Sayap kupu-kupu dengan sayap burung

2)      Sayap kupu-kupu dengan kaki buaya

3)      Sayap burung dengan sayap kelelawar

4)      Kaki buaya dengan sayap kelelawar

5)      Kaki buaya dengan sirip dada ikan

Pasangan organ tubuh yang termasuk organ analogi adalah ….

A.    1 dan 2

B.     1 dan 3

C.     1 dan 5

D.    2 dan 4

E.     4 dan 5


3.    Pernyataan yang sesuai dengan teori evolusi biologi tentang asal-usul kehidupan pertama kali adalah ….

A.    organisme pertama terbentuk di atmosfer bumi sebagai hasil reaksi petir

B.     sel primordial yang bersifat heterotrof terbentuk pertama kali dilautan

C.     organisme terbentuk sebagai hasil reaksi unsur C, H, O dan N

D.    organisme pertama di lautan sebagai timbunan organik yang belum terurai

E.     sop purba sebagai kumpulan senyawa homogen pertama kali terbentuk di lautan


UN 2012

4.      Perhatikan gambar percobaan Spallanzani berikut ini!

      
Setelah dibiarkan terbuka selama 2 hari, air kaldu pada labu 4 berubah menjadi keruh dan mengandung mikroba. Hal ini membuktikan bahwa ….

A.    air kaldu yang dipanaskan belum mematikan mikroba

B.     mikroba dalam air kaldu berasal dari udara

C.     udara kotor dapat menyebabkan air kaldu keruh

D.    air kaldu yang terbuka dari air kaldu yang dibiarkan terbuka

E.     mikroba berasal dari air kaldu yang dibiarkan terbuka
 

5.      Untuk pembuktian kejadian evolusi, weisman menyilangkan tikus-tikus yang dipotong ekornya dan selalu menghasilkan tikus berekor panjang sepanjang 20 generasi.

Manakah pernyataan yang sesuai dengan hasil percobaan tersebut?

A.    faktor gen dipengaruhi lingkungan

B.     faktor gen tidak dipengaruhi lingkungan

C.     terjadi mutasi yang diwariskan

D.    mutasi tidak diwariskan kepada keturunannnya

E.     tikus berekor panjang dominan


UN 2013

6.      Peristiwa evolusi dapat didorong oleh beberapa faktor, antara lain melalui mekanisme rekombinasu, yaitu ….

A.    penggabungan gen-gen hingga diperoleh ciri baru

B.     perubahan susunan gen atau kromosom

C.     pemilihan individu-individu yang adaptif

D.    perpindahan anggota populasi ke luar habitatnya

E.     daya tahan individu terhadap perubahan lingkungan
 

7.      Perhatikan gambar percobaan Spallanzani berikut ini!

Interpretasi pada gambar nomor 4 adalah air kaldu menjadi keruh dan mengandung mikroba. Hal ini membuktikan bahwa ….

A.    air kaldu yang dipanaskan belum mematikan mikroba

B.     mikroba dalam air kaldu berasal dari udara

C.     air kaldu keruh karena pemanasan terlalu lama

D.    air kaldu yang terbuka dapat berubah menjadi organisme

E.     makhluk hidup berasal dari benda mati


UN 2014

8.      Dibawah ini pernyataan-pernyataan yang berhubungan dengan teori asal-usul kehidupan.

1)      Belatung berasal dari daging yang membusuk

2)      Timbulnya kehidupan hanya mungkin jika telah ada kehidupan sebelumnya

3)      Ikan-ikan berasal dari lumpur yang tergenang dalam waktu lama

4)      Belatung berasal dari telur lalat yang menghinggapi makanan

Pernyataan yang sesuai dengan teori abiogenesis adalah ….

A.    1 dan 2

B.     1 dan 3

C.     2 dan 3

D.    2 dan 4

E.     3 dan 4 

9.      Tahun 1926 Muller melakukan eksperimen terhadap lalat buah yang dipengaruhi sinar X. Hasil eksperimen memunculkan variasi fenotip yang tidak pernah dijumpai pada populasi liar, seperti individu tanpa sayap dan bersayap melengkung yang mampu membentuk populasi di laboratorium.

Apakah alasan yang tepat bahwa eksperimen tersebut dapat mempengaruhi keberlangsungan evolusi?

A.    Fenotip tersebut bersifat steril dan stabil

B.     Terjadi perubahan fenotip akibat desakan lingkungan

C.     Fenotip tersebut hanya muncul jika dipengaruhi sinar X

D.    Fenotip tersebut di alam tidak adaptif sehingga tidak lolos seleksi alam

E.     Fenotip tersebut hanya berubah sesaat, ketika tidak dipengaruhi sinar X akan kembali normal


UN 2015

10.  Berikut pernyataan yang berhubungan dengan asal-usul kehidupan:

1)      belatung tidak terbentuk dari daging yang membusuk

2)      timbulnya suatu kehidupan hanya mungkin jika telah ada suatu bentuk kehidupan sebelumnya

3)      ikan-ikan tertentu berasal dari lumpur

4)      asal mula kehidupan terjadi bersamaan dengan evolusi terbentuknya bumi serta atmosfernya

Pernyataan yang sesuai dengan teori Biogenesis adalah ….

A.    1 dan 2

B.     1 dan 3

C.     2 dan 3

D.    2 dan 4

E.     3 dan 4

11.  Perhatikan peristiwa-peristiwa berikut:

1)      keanekaragaman dalam suatu kelompok organisme

2)      perkawinan acak antara individu dalam populasi

3)      jumlah populasi terbatas

4)      mutasi gen yang diturunkan

5)      ruang dan makanan terbatas

Ketidakseimbangan frekuensi gen dan genotip dalam populasi di dukung oleh peristiwa ….

A.    1 dan 2

B.     1 dan 5

C.     2 dan 3

D.    3 dan 4

E.     4 dan 5


UN 2016

12.  Pemyataan yang mendukung teori evolusi:

        1. Tikus berekor panjang dipotong ekornya, beberapa generasi berikutnya ekornya tetap panjang.\

        2. Jerapah berleher pendek berubah menjadi jerapah berleher panjang untuk                                             mendapatkan makanan. 

        3. Perubahan suatu organisme disebabkan adanya perubahan faktor dalam yang diturunkan.

        4. Mutasi merupakan salah satu mekanisme dalam evolusi.

        5. Proses evolusi merupakan perubahan yang dipengaruhi oleh faktor lingkungan.

Pernyataan yang mendukung teori evolusi August Weissman ditunjukkan oleh nomor....

A.    l dan 2

B.     1 dan 3

C.     2 dan 4

D.    2 dan 5

E.     3 dan 5

 13. Kejadian-kejadian yang terdapat di alam, antara lain:
(1) Banyak ditemukan Biston betularia hitam di Inggris setelah revolusi industri.
(2) Paruh burung menjadi lebih pendek karena mencari biji di antara batuan.
(3) Kaki kuda bertambah panjang karena digunakan untuk berlari.
(4) Ditemukan lebih banyak belalang hijau di lapangan rumput.
(5) Leher jerapah bertambah panjang karena digunakan untuk menjangkau dahan yang tinggi.

Kejadian yang merupakan hasil proses adaptasi dan seleksi alam adalah ....

A.    1 dan 2

B.     1 dan 4

C.     2 dan 3

D.    2 dan 4

E.     3 dan 5

14.  August Weissman melakukan eksperimen memotong ekor tikus jantan dan betina, kemudian keduanya dikawinkan. Setelah dikawinkan mencapai 50 keturunan, ekor tikus tetap panjang, dan keturunan ke 51-pun ternyata tetap dihasilkan tikus yang berekor panjang. Eksperimen ini menunjukkan kelemahan teori evolusi berdasarkan proses ....

A.    adaptasi dari Lamarck

B.     seleksi alam dari Lamarck

C.     seleksi alam dari Darwin

D.    adaptasi dari Darwin

E.     generatio spontanea - Aristoteles


UN 2017

15.  Faktor utama yang menyebabkan penurunan populasi Biston betullaria bersayap cerah setelah revolusi industri di Inggris adalah ….

A.    warna gelap lebih adaptif dengan lingkungan

B.     perubahan lingkungan warna cerah menjadi gelap

C.     persaingan dalam hal pangan

D.    adaptaso terhadap lingkungan

E.     seleksi alam

16.  Salah satu penyebab tidak terbentuknya spesies baru yang disebabkan oleh masa kawin atau kematangan gamet yang berbeda, contohnya pada lalat buah, dapat terjadi karena adanya isolasi ….

A.    ekologi

B.     musim

C.     perilaku

D.    mekanik

E.     geografi


UN 2018

17.  Perhatikan pernyataan tentang teori evolusi berikut!

1)      Memanjangnya leher jerapah karena pengaruh lingkungan

2)      Jerapah berleher panjang berasal dari jerapah berleher pendek

3)      Nenek moyang jerapah berleher panjang dan berleher pendek

4)      Jerapah berleher pendek mati kelaparan, sedangkan jerapah berleher panjang tetap hidup

Adaptasi menurut Lamarck ditunjukkan oleh nomor ….

A.    1 dan 2

B.     1 dan 3

C.     2 dan 3

D.    3 dan 4

E.     4 dan 5
 

18.  Adanya variasi individu merupakan fakta langsung terjadinya evolusi. Penjelasan yang tepat tentang hubungan variasi individu dengan evolusi adalah ….

      A. dapat dilacak hubungan filogenetis berdasarkan kesamaan ciri

      B. sifat yang berbeda akan diturunkan pada generasi berikutnya

      C. perbedaan individu menunjukkan terjadinya evolusi 

      D. perbedaan ciri makhluk hidup menunjukkan ikatan kekerabatan

      E. variasi individu terjadi karena persilangan secara alami

19.  Usaha manusia menjadikan hewan ternak dari hewan liar dan tanaman budidaya dari tumbuhan liar telah banyak dilakukan. Tindakan ini dapat berakibat timbulnya hewan atau tumbuhan yang menyimpang dari aslinya yang mengarah pada terbentuknya spesies baru. Perubahan tersebut disebut ….

A.    rekombinasi

B.     aplikasi

C.     domestikasi

D.    autopoliploid

E.     allopoliploid


UN 2019

20.  Burung finch di kepulauan Galapagos menurut sejarah evolusinya berasal dari Amerika Selatan. Setelah beberapa generasi paruh burung menunjukkan variasi pada bentuk dan ukuran. Proses terjadinya variasi pada paruh burung finch adalah ….

A.    Peristiwa seleksi alam sehingga terbentuk lebih dari satu jenis paruh, paruh panjang dan runcing disesuaikan dengan makanan berupa serangga, paruh tebal dan pendek disesuaikan jenis makanan berupa biji-bijian dan sebagainya

B.  Adaptasi konvergen sehingga memiliki struktur paruh yang sama dengan moyangnya, paruh panjang dan runcing disesuaikan dengan makanan berupa serangga, paruh tebal dan pendek disesuaikan jenis makanan berupa biji-bijian dan sebagainya

C.   Seleksi buatan yang dilakukan manusia pada burung finch sehingga bentuk paruh burung finch berubah sesuai dengan makanannnya

D.   Adaptasi terhadap jenis makanan yang berbeda, paruh panjang dan runcing disesuaikan dengan makanan berupa serangga, paruh tebal dan pendek disesuaikan jenis makanan berupa biji-bijian dan sebagainya

E.   Adaptasi terhadap jenis makanan yang sama, paruh panjang disesuaikan dengan makanan berupa biji-bijian, paruh tebal dan pendek disesuaikan dengan jenis makanan berupa madu dan sebagainya

 
21.  Pada suatu populasi manusia yang berjumlah 40.000 orang penduduk, 100 orang diantaranya menderita albino. Pernyataan yang benar sesuai dengan data tersebut adalah….

A.    Frekuensi gen albino 0,95

B.     Frekuensi gen normal 0,05

C.     Frekuensi individu albino 0,9025

D.    Jumlah individu normal homozigot 36.100 orang

E.     Jumlah individu normal heterozigot 10.000 orang 

22.  Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!

1)      Terjadi seleksi alam

2)      Terjadi perkawinan acak

3)      Tidak terjadi mutasi dan migrasi

4)      Jumlah populasi tidak cukup besar

5)      Viabilitas dan fertilitas populasi tidak sama

Kondisi yang dapat menyebabkan frekuensi genotipe AA : Aa : aa pada hukum Hardy Weinberg dalam keadaan seimbang ditunjukkan oleh ….

A.    1 dan 2

B.     1 dan 4

C.     2 dan 3

D.    3 dan 4

E.     4 dan 5
 
23.  Dalam suatu populasi diketahui sebanyak 36% orang tidak dapat merasakan pahitnya kertas PTC. Sifat tidak perasa PTC dikendalikan oleh alel t dan sifat perasa PTC dikendalikan oleh alel T. Berdasarkan kasus tersebut, perbandingan frekuensi individu bergenotipe TT : Tt : tt adalah ….

A.    2 : 4 : 9

B.     4 : 10 : 2

C.     4 : 12 : 4

D.    4 : 12 : 9

E.     8 : 12 : 12
 

24.  Suatu kota berpenduduk 1.000 orang memiliki penduduk albino berjumlah 40 orang. Pernyataan yang benar sesuai dengan data tersebut adalah ….

A.    Frekuensi gen albino sebesar 0,2 dan frekuensi gen normal 0,32

B.     Frekuensi penduduk albino sama dengan frekuensi penduduk normal homozigot

C.     Frekuensi penduduk normal 0,8 dan frekuensi penduduk albino sebesar 0,2

D.    Frekuensi penduduk normal homozigot sebesar 0,64 dan frekuensi penduduk normal heterozigot sebesar 0,32

E.     Frekuensi penduduk normal heterozigot lebih tinggi daripada frekuensi penduduk albino dan gen normal heterozigot

25.  Suatu kelainan diturunkan dari alel resesif c. Apabila pada suatu populasi, satu dari setiap 1.600 orang adalah penderita kelainan tersebut maka proporsi yang diharapkan dari individu yang membawa alel c, tetapi tidak menderita kelainan tersebut adalah ….

A.    40/16.000

B.     78/16.000

C.     640/16.000

D.    1.521/16.000

E.     1560/16.000
 
26.  Hukum yang dikemukan oleh Hardy-Weinberg digunakan untuk mengetahui apakah suatu populasi tersebut mengalami evolusi atau tidak. Menurut hukum tersebut, evolusi dapat terjadi jika ….

A.    frekuensi alel A dan a masing-masing 50% dapat dipertahankan

B.     jumlah mutasi A à a seimbang dengan jumlah mutasi a à A

C.     terjadi arus gen secara tidak seimbang melalui migrasi

D.    perkawinan terjadi secara acak

E.   ukuran populasi cukup besar

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama