Artikel Lomba Guru Kreatif ASSA 2024

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Perkenalkan nama saya Sugiantoro, S.Si. MCE, saya adalah guru biologi di MAN 15 Jakarta Timur dengan NPSN 20177958 yang bernaung di bawah Kementerian Agama Provinsi DK Jakarta dan saya telah bergabung dengan sekolah tersebut sejak 1 Juni 2010. Saya sangat bersyukur sekali mendapatkan kesempatan untuk dapat mengikuti lomba guru kreatif yang diadakan oleh ACER dengan tema ACER SMART SCHOOL AWARDS 2024. Izinkan saya berbagi sedikit cerita tentang inovasi media pembelajaran biologi di MAN 15 Jakarta Timur yang sudah saya buat.

Alhamdulillah sudah 3 tahun lebih website/blog dengan url https://www.antobeda.my.id ini hadir dan memberi manfaat untuk pembelajaran di MAN 15 Jakarta. Sampai saat tulisan ini di publish sudah sekitar 102200 pembaca yang mengunjungi website/blog ini. Website/blog ini membantu penulis melewati 3 masa penting dalam perjalanan kegiatan belajar mengajar di MAN 15 Jakarta, yang pertama adalah masa pendemi dari Maret 2020 yang hampir berlangsung selama dua tahun, yang kedua adalah masa blended learning yaitu masa pemulihan pasca pandemi Covid 19 melanda dunia, dan yang ketiga adalah masa rehab gedung MAN 15 Jakarta yang dilakukan oleh Kementerian PUPR pada November 2023 dan sampai tulisan ini dibuat masih berlangsung proses rehabnya yang memakan waktu kurang lebih 11 bulan.

Masa pandemi Covid 19 benar-benar merubah dunia pendidikan di Indonesia, di MAN 15 Jakarta sendiri terjadi perubahan besar-besar dari mode pembelajaran tatap muka yang biasanya penuh diisi dengan memberikan latihan soal dalam bentuk lembaran fotocopy, ulangan harian yang juga berupa lembaran fotocopy, buku paket dan LKS yang berupa hardcopy, dengan adanya pandemi maka semuanya berubah. Selama pandemi saya melatih guru-guru untuk dapat menggunakan e-learning MAN 15 Jakarta, Zoom, Gmeet, Google Classroom, pembelajaran melalui Whatsapp Group dan lain-lain. Alhamdulillah pandemi dapat kami lalui dan kompetensi guru-guru meningkat dalam hal penguasaan kemampuan dalam hal teknologi yang tentunya bersifat paperless.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

1 Komentar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama