Jakarta Madrasah Competition 2024

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Pada bulan September tahun 2024 keluarlah petunjuk teknis tentang pelaksaan Jakarta Madrasah Competition (JMC). Ada yang berbeda pada perhelatan JMC tahun ini karena adanya lomba riset khusus untuk guru. Kepala Madrasah bapak Dr. Muhammad Hatta, M.Ed kemudian menunjuk 6 guru untuk ikut serta memeriahkan perhelatan tersebut yang diadakan setahun sekali. Kami diberikan waktu hanya dalam 3 hari untuk membuat proposal penelitian, alhamdulillah tantangan tersebut dapat diselesaikan dengan baik. Tibalah waktu pengumuman bagi finalis JMC riset guru dan alhamdulillah saya termasuk ke dalamnya.

MAN 15 Jakarta diwakili oleh 4 guru yang mempresentasikan hasil riset di depan dewan juri yang berasal dari dosen-dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Bidang Matematika Sains dan Teknologi diwakili oleh Sugiantoro, S.Si. MCE, dan Huswati, M.Pd, sedangkan bidang Keagamaan diwakili Suryati, M.Pd dan terakhir bidang Sosial Humaniora diwakil Adis Fauzan, M.Pd. Alhamdulillah . . . akhirnya perjuangan selama hampir 1 bulan menorehkan tinta emas tentang suatu pencapaian yang luar biasa sebagai juara 1 bidang Matematika Sains dan Teknologi dengan judul risetnya "Desain dan Pengembangan Alat Praktikum MeCa untuk Meningkatkan Hasil Belajar pada Materi Fotosintesis di MAN 15 Jakarta.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama